Minggu, 09 Oktober 2011

MENGENAL FTP

           Dalam jaringan komputer lokal maupun yang terkoneksi dengan internet seringkali diperlukan transfer data antar komputer. Sebagai contoh, saat ditemukan sebuah file yang menarik dan berhubungan dengan masalah yang sedang kita hadapi,biasanya kita berkeinginan untuk menyalin file atau program tersebut. Maka dipergunakan FTP (File Transfer Protocol) yang merupakan software pada jaringan LAN atau internet yang memungkinkan untuk melakukan proses menyalin atau memindahkan data dari satu komputer ke komputer yang lain yang letaknya berjauhan melalui internet.
          
          Fasilitas FTP sering digunakan untuk menyalin (men-download) file dari server  ke client. File yang disalin (di-download) biasanya berupa sebuah file teks, file gambar, file suara,dan file-file lainnya sehingga muncul anggapan bahwa FTP merupakan suatu sarana umum untuk saling membagi data melalui internet. Komputer server yang menyediakan data dan informasi yang dapat disalin (di-download) oleh usernya berjumlah cukup banyak, dan untuk dapat menyalin file dari sebuah server harus diketahui lebih dahulu alamat lengkap situsnya.
         

Minggu, 02 Oktober 2011

DHCP & Cara kerjanya

     DHCP merupakan singkatan dari Dynamic  Host Configuration Protocol yang berfungsi untuk mengatur pembagian IP secara dinamis kepada seluruh client yang ada.DHCP memiliki arsitektur client-server.Jika ada alamat IP ysng statis ( biasanya alamat sebuah server) harus terkonfigurasi juga dalam DHCP.Karena DHCP merupakan sebuah protokol yang menggunakan arsitektur client-server,maka dalam DHCP terdapat dua pihak yang terlibat,yakni DHCP server dan DHCP client.

  • DHCP server : merupakan sebuah mesin yang menjalankan layanan yang dapar "menyewakan" alamat IP dan informasi TCP/IP lainnya kepada semua client yang memintanya.Beberapa sistem operasi jaringan seperti windows NT server,windows 2000 server atau linix memiliki layanan seperti ini.
  • DHCP client  : merupakan mesin client yang menjalankan perangkat lunak client DHCP yang memungkinkan mereka untuk dapat berkomunikasi dengan DHCP server.Sebagian besar sitem operasi client jaringan windows NT workstation,windows 2000 profesional dll memiliki perangkat lunak ini.
#.Proses clien meminta "penyewaan" kepada DHCP  server
  1. DHCP discover
  2. DHCP offer
  3. DHCP request
  4. DHCP ack
        Berbeda dengan sistem DNS yang terdistribusi,DHCP bersifat stand alone,sehingga jika dalam sebuah jaringan terdapat beberapa DHCP server,basis data dalam IP dalam sebuah DHCP server tidak akan di replikasikan ke server lainnya.selain dengan cara dynamic IP pada DHCP juga bisa dilakukan dengan statis yaitu :
  1. DHCP scope
  2. DHCP lease
  3. DHCP options
 
sumber : http://id.wikipedia.org/wiki/Protokol_Konfigurasi_Hos_Dinamik